Jumat, 24 Januari 2025

Sepatu menuju Surga

Ada hal yang tidak pernah diduga 

Manusia yang banyak bicara tentang orang lain 

Dahulu ada masa 

dimana di akhir tahun 

berbagi kado tahun baru 

Sepatu cantik kupilih 

kado random yang akan di bagikan di acara kantor tahunan 

ada seorang Ibu 

entah mengapa banyak yang membicarakanya 

sampai aku yang baru dan tak tahu 

awalnya saat kutahu sepatu itu diterimanya 

beberapa meledek dan mengejek 

aku tak paham aku anak baru tapi saat itu aku malu 

Ada hal yang tidak pernah kuduga setelahnya 

Ibu itu meninggal di kemudian hari 

hari jumat, senin kudapati kabarnya 

dan saat beliau meninggal 

ku baru tahu beliau Muallaf 

ku juga teringat kakeku 

saat itu kuberikan hadiah pada temanku 

berulang tahun setelah tahun baru 

tepat di waktu kakeku dikabarkan meninggal dunia 

seperti waktu yang tiba tiba membawa ingatanku kembali 

mengingatkan hal hal yang tak pernah kuduga sebelumnya 

perkataan dan pandangan manusia 

tidak lah sama dengan pandangan Allah SWT 

aku berharap sepatu terakhir 

sebagai kado yang mengantarkanya ke surgamu ya Allah 

Sepatu menuju Surgamu

aku berharap saat itu kado untuk temanku sebagai pesan 

bahwa kehadirat kakeku bertemu denganmu adalah kado terindah 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar