Hujan deras membasuh Bumi
tetesanya memantul
awan yang bergerak kelabu disertai guntur
dahulu kupikir hujan adalah bentuk bumi yang sedang sedih
airmata yang tak terlihat terbasuh oleh hujan
mendung dan kelabu yang membuat kaula muda menyendiri
namun kini berbeda
Kurasa hujan menjadi limpahan rahmat tuhanku Allah SWT
setiap tetes hujan seperti doa doa yang diturunkan oleh tuhanku Allah SWT
memberikan kehidupan bagi bumi
mengalirkan air yang mengalir deras pada resapan tanah tanah mu yang mengering
sejuk anginmu semilir saat hujan
apa bertambahnya umur adalah cara menikmati hujan bentuk kegembiraan?
angin yang mengabarkan dengan riangnya
bergerak gerak riang diterpa semilir yang mengalun
selepas hujan yang kini menjadi syahdu
menghibur dan menemani
ada sebagian yang tidak suka hujan
jalanan sepi dan beberapa berlindung hujan
ada sebagian juga yang tidak suka terik
jalanan sepi dan beberapa berlindung dari terik
Hujan di bulan Januari
yang hampir setiap hari bertamu
senang akhirnya bertemu denganmu
memahami engkau adalah bagian dari rahmatnya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar